Inilah Beberapa Jenis-jenis Iklan dan Contohnya

mengenal jenis jenis iklan dan contohnya

Banyaknya jenis-jenis iklan dan contohnya yang dibutuhkan untuk mempromosikan sebuah produk maupun jasa. Iklan merupakan sebuah informasi yang dilakukan melalui perusahaan, perorangan maupun lembaga atau instansi. Iklan itu ditujukan kepada publik dalam bentuk ajakan.

Sehingga tujuan dari iklan tersebut tersampaikan agar mendorong masyarakat yang sebagai konsumen tertarik dan terdorong untuk membeli barang atau jasa yang dijual. Banyaknya jasa promosi yang dilakukan melalui iklan bisa melalui sosial media atau berbagai media yang dipasarkan kepada khalayak.

Jenis-jenis Iklan dan Contohnya

Berikut ini adalah beberapa jenis-jenis dan contoh dari iklan-iklan tersebut diantaranya :

Iklan untuk pelayanan masyarakat

Pada umumnya jenis-jenis iklan dan contohnya ini berasal dari sebuah lembaga atau instansi. Yang berisikan tentang sebuah informasi mengenai pencerahan atau sosialisasi dalam masyarakat terkait dengan topik atau isu-isu tertentu. Sebagai contoh dari iklan tersebut ada iklan untuk keluarga berencana.

Yang biasanya iklan ini ditujuan untuk pasangan suami yang baru menikah, lalu ada iklan untuk pemilu atau pemilihan umum, serta ada juga yang berisikan tentang iklan untuk menjalani  hidup sehat.

Iklan perniagaan

Iklan penawaran sangat sering di jumpai di berbagai tempat dan sosial media, yang berisikan tentang menawarkan suatu barang atau jasa ke masyarakat secara menyeluruh atau meluas. Sebagai contoh iklan tersebut terdiri dari 2 bagian yaitu iklan barang dan iklan jasa.

Iklan barang diantaranya seperti iklan makanan, barang elektronik yang berupa telepon genggam atau hp, laptop, lalu ada kosmetik, sepatu, tas dan lainnya. Dan ada pula iklan jasa seperti jasa kurir untuk mengirim paket atau barang, jasa pengobatan yang berupa pengobatan secara herbal serta jasa ojek online untuk mengantarkan penumpang ke tempat yang akan di tuju. 

Iklan pengumuman

Jenis-jenis iklan dan contohnya selanjutnya yaitu iklan yang bertujuan untuk menarik perhatian masyarakat. Iklan tersebut berisikan tentang pemberitahuan seperti suatu berita tentang bencana alam, berita kematian, atau event-event yang diadakan oleh perusahaan, lembaga atau instansi.

Related articles: https://lib02.uwec.edu/ClarkWiki/index.php?title=Sound_of_Text:_A_New_Way_to_Use_Google_Text_to_Speech

Iklan permintaan

Dalam iklan permintaan pada umumnya berisikan tentang lowongan kerja, karena banyak pihak dari perusahaan-perusahaan yang mencari kandidat karyawan baru untuk mengajak calon pekerja, bergabung bekerja bersama dengan mereka.  

Media

Dan jenis-jenis iklan dan contohnya yang terakhir, terdiri dari dua bagian yaitu iklan media cetak dan iklan elektronik. Iklan pada media cetak dibuat dengan cara dicetak seperti contohnya majalah, koran, poster, selembaran dan lainnya. Iklan-iklan tersebut bisa di temukan dimana saja karena iklan tersebut dipasang atau ditempel diberbagai tempat-tempat yang bisa di lihat dan dibaca oleh semua orang.

Lalu iklan elektronik, iklan ini dibuat menggunakan media elektronik dengan desain yang di tampilkan secara kreatif dan menarik. Biasanya iklan jenis ini di temukan di televisi, film, radio, video atau acara musik dan lainnya.

Itulah beberapa jenis-jenis iklan dan contohnya, yang bisa dibuat lalu dipublikasikan kepada masyarakat. Saat membuat iklan sebaiknya di isi dengan pesan yang menarik, singkat, jelas dan objektif agar bahasa yang ditujukan dapat tersampaikan. Bahasa dari iklan itu sendiri juga harus menggunakan bahasa yang jelas, baik serta mudah untuk dipahami oleh masyarakat.

Karena setiap bahasa memiliki konotasi kata yang mengandung arti maupun makna. Lalu iklan juga harus berisi informasi yang jujur agar masyarakat percaya dan memberikan hasil respon yang positif. 

Related articles:

Just a mediocre person, sering berjalan mengikuti arus. Menggunakan nama pena Haris Marsya dan aktif menulis di blog ini.