Cara Membuat Nada Dering Chagiya

Cover Chagiya

Belum lama ini sedang ramai kata ‘chagiya’. Ternyata, tidak sedikit orang-orang yang ingin membuat kata tersebut sebagai nada dering ponsel, termasuk di aplikasi-aplikasi sosial media, terutama Whatsapp.

Cara membuat nada dering Chagiya sendiri cukup mudah, karena kamu dapat mengandalkan teknologi yang ada yakni dengan bantuan situs-situs sound of text. Nantinya, kamu dapat mengubah kata apapun menggunakan suara yang sesuai keinginan.

Apabila sudah membuat teks menjadi suara, baru kamu jadikan sebagai nada dering. Nah sebenarnya bagaimana cara membuat nada dering Chagiya? Bagi kamu yang penasaran, bisa simak penjelasan berikut.

Cara Membuat Nada Dering Chagiya

Kata Chagiya mempunyai arti sayang, beb, honey, ataupun panggilan kesayangan yang lainnya. Untuk membuatnya kamu hanya perlu mengandalkan situs-situs yang ada tanpa harus mendownload aplikasi loh.

Bahkan proses pembuatannya juga hanya memakan waktu beberapa detik saja. Ketika sudah selesai, barulah kamu dapat mengaplikasikannya sebagai nada dering wa.

Dengan Situs Voice Of Text

Voiceoftext.com Sound Of Text Wa
Voiceoftext.com Sound of Text WA

Adapun cara membuat nada dering Chagiya yang bisa kamu lakukan adalah dengan menggunakan situs voice of text.

Salah satu situs sound of text yang terkenal dengan segudang pilihan menariknya. Cara yang bisa kamu lakukan ialah pergi ke dalam situs https://www.voiceoftext.com/p/sound-of-text-wa.html.

Setelah itu, kamu dapat scroll layar ke bawah, di bagian vice kamu dapat memilih yang opsi Korean. Sementara di bagian kolomnya tinggal ketik saja tulisan Chagiya atau kamu juga bisa menggabungkannya dengan kata yang lain.

Klik menu convert to voice, buat mengubah teks tadi menjadi suara, dan klik tombol download. Salah satu kekurangan dari situs ini adalah jumlah kata yang bisa kamu masukkan dalam sekali coba hanya 200 karakter saja.

Sound of Text Playdown

Playdown.id
Playdown.id

Selain bisa menggunakan situs voice of text, kamu juga dapat menggunakan situs lain. Sound of text Playdown misalnya. Situs ini juga punya banyak keunggulan, sehingga bisa menjadi andalan kamu ketika ingin mengubah kata Chagiya ke dalam bentuk suara.

Adapun cara membuat nada dering Chagiya menggunakan situs ini adalah dengan pergi ke dalam situs Sound of Text Playdown, setelah itu kamu bisa mengklik kolom teks, dan ketik tulisan Chagiya, atau bisa kamu tambahkan dengan kata lain.

Di bagian opsi bahasanya pilih yang Korean, dan klik tombol submit. Scroll layar ke bawah sampai ada tombol play. Klik tombol tersebut untuk mendengarkan previewnya, dan klik download jika merasa sudah pas.

Tunggu sampai proses downloadnya selesai, dan suara tersebut sudah siap digunakan untuk nada dering aplikasi.

Cara Mengganti Nada Dering Chagiya

Cara Mengganti Nada Dering Di Whatsapp
Cara Mengganti Nada Dering di WhatsApp

Apabila sudah mempunyai nada deringnya, sekarang kita akan menggunakannya. Dalam hal ini kamu bisa buka aplikasi WA, klik di bagian ikon titik tiga yang ada di atas sebelah kanan.

Pilih menu pengaturan atau setelan, dan pilih notifikasi. Langkah berikutnya kamu bisa pilih nada dering di bagian panggilannya. Lalu klik pilih dari file, cari suara Chagiya yang tadi sudah kamu download, dan sekarang tinggal tunggu sampai selesai.

Nah, itulah dia seputar cara membuat nada dering Chagiya yang bisa kamu coba. Jika kamu tertarik untuk mengeksplorasi lebih banyak opsi atau informasi terkait personalisasi nada dering, kunjungi situs wameta.id untuk panduan lebih lanjut. Semoga artikel ini bermanfaat bagi kamu yang ingin mempersonalisasi nada dering WhatsApp-mu!

Related articles:

Just a mediocre person, sering berjalan mengikuti arus. Menggunakan nama pena Haris Marsya dan aktif menulis di blog ini.